MATARAM – General Manager CSR & Hubungan Pemerintah PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) Rachmat Makkasau pada Selasa malam, 16 Oktober 2012, menyerahkan proyek senilai Rp 61,2 miliar lebih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Barat (NTB).
Bantuan yang merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) PTNNT itu, diterima langsung Gubernur NTB, Dr. TGH. Zainul Majdi MA, di Mataram. Proyek ini merupakan proyek tahap kedua hasil kerja sama antara Pemprov NTB dan PTNNT, dengan sumber dana khusus program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat sebesar USD 38 juta tahun 2010.
“Kami mengungkapkan rasa terima kasih kepada Pemprov NTB, atas kerja sama dan kemitraan yang telah terbina selama ini, dalam membangun beberapa proyek pemerintah yang ada di NTB,” kata Rachmat dalam keterangan resmi yang disampaikan pada Rabu, 17 Oktober 2012.
Ia menyatakan, diterimanya bantuan tersebut merupakan sebuah kebanggaan bagi PTNNT, yang dapat berpartisipasi dalam mendukung pembangunan di NTB. “Prestasi PTNNT adalah juga prestasi NTB, dan kami akan berusaha untuk melakukan yang terbaik, karena kami bangga menjadi bagian dari masyarakat NTB,” tukas Rachmat.
Ia menerangkan, proyek-proyek senilai Rp 61,2 miliar itu, pengerjaannya dilakukan oleh PTNNT dan dihibahkan kepada masing-masing daerah di NTB, sesuai program usulan yang diajukan kepada PTNNT. Untuk tahap pertama, PTNNT telah menghibahkan proyek fisik dan non fisik senilai Rp 49 miliar lebih, sehingga nilai proyek tahap pertama dan kedua yang telah diserahkan ke Pemprov NTB berjumlah Rp110 miliar lebih.
“Kami berharap bantuan ini bisa turut mendukung program pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan umum, kesehatan, pendidikan dan kesejahteraan masyarakat. Insya Allah pada Juni 2013 PTNNT akan menyerahkan semua proyek kerjasama dengan Pemrov NTB termasuk menyerahkan Minaret Islamic Center yang menjadi kebanggaan masyarakat NTB,” jelas Rachmat.
Ia menambahkan, total ada 26 proyek fisik dan 12 non fisik yang diserahkan pada tahap kedua ini. Antara lain proyek lanjutan pembangunan Rumah Sakit Umum (RSU) Dasan Cermen Mataram, lanjutan pembangunan RSU Provinsi di Sumbawa, perbaikan ruas jalan strategis Kota Bima, dan perbaikan ruas jalan strategis Kabupaten Bima.
Selain itu, yang juga termasuk proyek bantuan tahap kedua adalah perbaikan ruas jalan strategis Kabupaten Dompu, perbaikan ruas jalan strategis Kabupaten Lombok Timur, pembangunan ruas jalan di Lingkar Tambang Sumbawa Barat, pembangunan pusat pembibitan sapi berbasis masyarakat, serta pembangunan kamar operasi dan pendukungnya pada RSU Mataram.
Menurut Rachmat, selain proyek dana khusus USD 38 juta, PTNNT juga mengalokasikan dana pengembangan masyarakat setiap tahunnya lebih Rp 50 miliar. Mulai dari awal operasi sampai sekarang PTNNT telah membangun berbagai fasilitas di bidang pendidikan, kesehatan, jalan, sarana irigasi, pengembangan pariwisata, pemberian beasiswa, pelatihan guru, pelatihan pertanian, bantuan komputer bagi sekolah-sekolah di Kabupaten Sumbawa Barat, dan sebagainya.
Lewat berbagai kiprahnya ini, PTNNT telah mendapatkan penghargaan PADMA dari Presiden RI untuk Program Pemberdayaan Masyarakat, serta Penghargaan Pemberdayaan Sosial dari Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat.
Sumber : http://www.dunia-energi.com/ptnnt-serahkan-proyek-rp-612-miliar-lebih-ke-pemprov-ntb/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar